Friday, October 21, 2016

Wisata Kampung Kurcaci Kampung Hobbit Purbalingga Jawa Tengah

Wisata Alami Kampung Kurcaci Jawa Tengah

www.wisataaku.id - Kali ini wisata aku akan membahas mengenai salah satu tempat wisata yang sedang booming di propinsi jawa tengah tepatnya di kota Purbalingga. Nama tempat wisata yang saat ini lagi booming tersebut adalah Kampung Kurcaci . Jika di tempat wisata bandung yaitu di wisata farm house lembang anda hanya akan menemukan hanya satu buah rumah hobbit tetapi di Kampung Kurcaci Purbalingga ini anda akan menjumpai berbagai bentuk rumah khas dari para kurcaci yang lucu tersebut. Gagasan dari penamaan tempat wisata Kampung Kurcaci tersebut karena letak lokasinya yang berada di kaki Gunung Slamet dimana disana banyak terdapat pohon Damar yang sangat besar-besar sehingga jika orang berdiri ditengah hutan damar tersebut akan terlihat kecil seperti kurcaci maka itulah dinamakan Kampung Kurcaci. Di Kampung Kurcaci ini pengelola wisata juga sengaja menyulap hutan ini benar benar mirip layaknya kampung kurcaci sebenarnya jadi jangan heran jika nanti disana anda akan menemukan ada orang yang berpakaian mirip kurcaci sebenarnya hanya bedanya orang tersebut tidak kerdil.

Kampung kurcaci purbalingga
Kampung Kurcaci Purbalingga

Apa Saja Yang Ada Di Kampung Kurcaci Purbalingga ?

Jika di wisata bandung seperti di wisata maribaya resort anda hanya bisa melihat dari luar saja bentuk rumah hobbit akan tetapi di Kampung Kurcaci Purbalingga ini anda bisa melihat bentuk di dalam rumah hobbit yang merupakan tempat tinggal para kurcaci. Selain Rumah Hobbit anda juga bisa melihat pepohonan tempat para kurcaci bersembunyi. Ada juga kain tempat para kurcaci tidur di siang hari berupa sebuah kain yang diikatkan pada dua batang pohon sehingga bentuknya seperti ayunan. Ada juga Rumah Pohon yang bisa pengunjung jadikan sebagai tempat istirahat jika anda lelah berjalan mengelilingi lokasi wisata Kampung Kurcaci. Para pengunjung juga bisa berfoto di hutan damar yang ada di kaki gunung slamet tersebut, selain berfoto di Wisata Kampung Kurcaci juga terdapat sebuah air terjun alami yang cukup indah untuk anda kunjungi walaupun ketinggi air terjun tersebut tidak setinggi air terjun Curug Cinulang Cicalengka yang pernah admin kunjungi.  Untuk fasilitas pendukung seperti Toilet, tempat ibadah, tempat kemping juga sudah tersedia, bahkan nantinya akan semakin bertambah fasilitas wisata lainnya karena masih banyak fasilitas lainnya masih sedang dalam tahap pembangunan.

Rumah Pohon Kampung Kurcaci
Rumah Pohon Kampung Kurcaci

Air Terjun Kampung Kurcaci
Air Terjun Kampung Kurcaci

Letak Kampung Kurcaci dan Tiket Masuk Kampung Kurcaci
Untuk alamat lengkap dari Kampung Kurcaci ini berada di jl.Raya Brobahan, Serang - Karangreja Purbalingga, Jawa Tengah . Untuk harga tiket masuk ke Kampung Kurcaci adalah Rp 5.000 harga yang cukup murah khan di bandingkan dengan memasuki wisata di kota bandung seperti ke wisata The Lodge Maribaya . Sedangkan untuk parkir di Kampung Kurcaci anda cukup membayar seharga Rp 2.000 saja perkendaraan. Sekian informasi dari wisata aku mengenai Kampung Kurcaci, Kampung Hobbit Purbalingga. Semoga bisa bermamfaat.

Wisata Pantai Alam Indah atau PAI Tegal

Keindahan Wisata Pantai Alam Indah Tegal

www.wisataaku.id - Setelah beberapa saat wisata aku membahas mengenai salah satu tempat wisata dikota tegal jawa tengah yaitu Taman Wisata Air Panas Guci ternyata masih ada satu tempat wisata di lokasi Tegal yang tidak boleh anda lewatkan yaitu Pantai Alam Indah atau biasa orang di kota tersebut menyebutnya dengan PAI ( Pantai Alam Indah ). Pantai ini menyajikan keindahan alam dan pasir pantainya yang berwarna kecoklatan , selain itu air laut di pantai alam indah juga lebih sering terlihat tenang sehingga para pengunjung bisa bebas bermain di pinggir pantai. Tetapi jika berenang di Pantai Alam Indah ini sebaiknya jangan dilakukan karena laut di pantai ini cukup dalam. Walaupun ombak sering terlihat tenang, para pengunjung harus tetap waspada karena terkadang ombak dipantai ini pada saat tertentu terkadang cukup besar jadi jika anda membawa anak saat bermain dipantai harus selalu dalam pengawasan orangtua. Pantai ini memang terlihat agak pendek hanya sekitar 500 meter tentunya kalah panjang jika di bandingkan dengan pantai yang ada di tempat wisata pangandaran jawa barat ,akan tetapi keindahan pantainya tidak kalah menarik untuk dinikmati. Letak Pantai Alam Indah ini cukup mudah di jangkau karena berada di jalur pantura dan tidak jauh dari pusat kota Tegal jadi jika anda kebetulan sedang menuju ke propinsi jawa tengah bisa sekalian mampir untuk menikmati keindahan Wisata Pantai Alam Indah Tegal ini.

Wisata Pantai Alam Indah Tegal
Pantai Alam Indah Tegal

Fasilitas Wisata Pantai Alam Indah Tegal

Kalau membahas mengenai fasilitas wisata yang ada di Pantai Alam Indah ini tidak berbeda jauh dengan tempat wisata pantai lainnya seperti pantai di Wisata Jakarta . Lantas apa saja sih fasilitas yang bisa anda gunakan atau anda nikmati di Pantai Alam Indah Tegal ? . Beberapa hal yang bisa anda lakukan di Pantai Alam Indah seperti menyewa sepeda untuk berkeliling di pinggiran pantai. Selain bersepeda terdapat juga tempat penyewaan perahu , anda bisa menyewa perahu untuk menikmati keindahan laut jawa di pantai alam indah tegal ini sambil berfoto-foto ria. Untuk anda yang senang berfoto disana juga terdapat sebuah jembatan yang cukup panjang yang bisa anda gunakan sebagai spot yang cukup menarik untuk mengabadikan kenangan anda di pantai satu ini, gambar foto jembatan tersebut bisa lihat foto di atas. Selain fasilitas tersebut kelengkapan fasilitas wisata lainnya seperti tempat makan , toilet dan tempat wisata juga sudah tersedia di sekitar pantai tersebut. Akan tetapi ada satu hal yang sangat disayangkan lokasi pantai terlihat banyak sampah karena kurangnya kesadaran para pengunjung untuk membuang sampah pada tempatnya .

Fasilitas Wisata Pantai Alam Indah
Pantai Alam Indah atau PAI

Tiket Masuk Wisata Pantai Alam Indah Tegal
Untuk memasuki wisata Pantai Alam Indah Tegal ini pengunjung tidak dipungut biaya sedikitpun alias gratis tidak seperti ke wisata pantai tambakrejo blitar yang harus membayar tiket masuk, tetapi terkadang ada dari warga sekitar yang memungut untuk biaya retribusi kebersihan sebesar Rp 2.000/orang. Tiket masuk memang gratis tetapi paling jika anda ingin menikmati wahana permainan lainnya di pantai seperti penyewaan perahu anda akan dikenakan tarif Rp 5.000/orang. Dan fasilitas permainnya lainnya juga cukup murah hanya berkisar antara Rp 5.000 sampai dengan Rp 15.000 saja . Sekian informasi yang bisa admin wisata aku bagikan mengenai Wisata Pantai Alam Indah Tegal ,semoga bisa bermamfaat.

Monday, October 17, 2016

Batagor Kingsley Batagor Paling Enak Di Bandung

Nikmatnya Batagor Kingsley Bandung

www.wisataaku.id - Kota Bandung yang dijuluki sebagai kota paris van java ini merupakan salah satu kota di jawa barat yang paling kaya akan tempat wisata, akan tetapi kali ini kita tidak akan membahas mengenai wisata alam yang berada di Bandung ini. Kali ini kita akan membahas mengenai salah satu makanan enak di kota yang dijuluki surga kuliner ini. Kuliner kali ini yang akan admin bahas bukanlah makanan enak di pinggir jalan kota bandung akan tetapi yang akan kita bahas adalah wisata kuliner berupa Batagor yang enak dan sudah sangat terkenal di daerah kota Bandung ini. Batagor ini juga konon kata orang merupakan salah satu Batagor yang paling enak di Kota Bandung yaitu Batagor Kingsley . Letak Batagor Kingsley ini ada di jalan Veteran no.25 Bandung dekat dengan wisata jalan asia afrika bandung . Batagor Kingsley ini memiliki cita rasa yang khas yang gurih, lezat dan kandungan ikannya sangat terasa sekali. Tempat Kuliner Batagor Kingsley ini juga merupakan tempat nongkrong asik di kota bandung bagi anda yang senang berkumpul bersama teman-teman anda.

Batagor Kingsley Bandung
Batagor Kingsley Bandung

Menu Batagor Kingsley Bandung

Batagor Kingsley di kota Bandung ini hanya ada satu tempat alias tidak membuka cabang seperti Bakso Boedjangan yang memiliki banyak cabang dimana-mana. Karena tempat kuliner satu ini sering dijadikan tempat nongkrong bagi para penikmat kuliner tentu saja harus memiliki banyak menu pilihan untuk memanjakan para pengunjung. Banyak sekali wisatawan dari jakarta yang berwisata ke sekitar lembang seperti berwisata ke Farm House Lembang , ketika pulang banyak yang sengaja menyempatkan diri untuk mengunjungi Batagor Kingsley ini. Tujuan mereka tidak hanya makan batagor saja kadang mereka sengaja membeli untuk sekedar oleh-oleh bagi sanak saudara atau kerabat yang ada di jakarta. Lantas apa saja sih menu makanan yang ada di Batagor Kingsley ini ?. Menu utama dari Batagor Kingsley ini yang paling diburu adalah Batagor Goreng atau ada juga yang menyebutnya dengan Baso Tahu Goreng , sedangkan yang kedua adalah Batagor Kuah .

Batagor kering dan batagor kuah kingsley
Batagor Kering dan Batagor Kuah

Batagor goreng adalah Batagor yang di sajikan dengan cara di goreng dan disantap bersama bumbu kacang yang sudah dihaluskan dengan sangat lembut, sedangkan batagor kuah disajikan dengan cara di campur dengan kuah kaldu ayam yang sudah terbukti sangat gurih tanpa bumbu kacang, yang pasti kedua menu utama di Batagor Kingsley sudah terbukti sangat pas di lidah , bahkan banyak pengunjung yang selalu makan lebih dari satu porsi. Selain Batagor masih banyak menu lainnya di Batagor Kingsley seperti diantaranya Siomay , Mie Kocok Bandung, Mie Bakso, Yamien Manis dan Asin juga masih banyak menu makanan lainnya. Selainnya menu makanan tersedia juga berbagai menu minuman di Batagor Kingsley diantaranya seperti Es Cendol Elizabeth , Aneka Juice , kopi dan masih banyak lainnya. Untuk lebih lengkapnya mengenai menu makanan dan minuman mungkin pembaca bisa lihat foto daftar menu dibawah ini :

Menu batagor kingsley bandung
Menu Batagor Kingsley

Harga Batagor Kingsley Bandung
Untuk harga Batagor Kingsley Bandung ini bisa di bilang cukup lumayan tapi bukan murah tetapi masih terjangkau kantong kok. Tapi Harga jelas lebih murah di bandingkan jika anda makan batagor di tempat wisata bandung seperti di Wisata Kampung Daun Bandung. Harga Batagor Kingsley ini satu porsinya di bandrol dengan harga Rp 20.000/porsi. Untuk anda yang berada di luar kota Bandung Batagor Kingsley ini juga menyediakan pemesanan delivery order dan pengirimannya bisa melalui TIKI atau JNE . Untuk harga pemesanan batagor kingsley via online diantaranya :
- Paket 5 Batagor + 5 Siomay Rp 170.000
- Paket 10 Batagor Rp 170.000
- Paket 10 Siomay Rp 170.000
Untuk pemesanan anda bisa langsung menghubungi telepon Batagor Kingsley di 022-4207104 . Jam Operasional Batagor Kingsley ini buka setiap hari dari Senin sampai Minggu dari jam 08.00-21.00. Untuk anda yang berdomisili di Bandung atau yang kebetulan sedang jalan-jalan di Trans Studio Mall silahkan saja datang langsung ke lokasi Kuliner Batagor Kingsley karena jaraknya tidak jauh dari mall Trans Studio. Sekian informasi kuliner dari admin Wisata Aku , semoga bisa bermamfaat...

Saturday, October 15, 2016

Wisata Stone Garden Geo Park Taman Batu Fotogenik di Padalarang Bandung

Tempat Wisata Stone Garden Geo Park Bandung .

www.wisataaku.id - Topik wisata aku kali ini masih membahas mengenai tempat wisata bandung , karena masih banyak lokasi wisata di sekitar bandung yang belum kita telusuri jadi para pembaca jangan bosan ya membaca artikel-artikel di blog Wisata Aku ini. Tempat wisata yang akan kita bahas ini masih di sekitar Padalarang masih satu kecamatan dengan tempat wisata situ ciburuy yang lebih terkenal karena mitosnya . Tempat Wisata Stone Garden Geopark ini merupakan sebuah taman bebatuan yang sangat indah sehingga sangat cocok untuk berfoto , tempat yang sangat fotogenik menurut saya. Di dalam tempat wisata Stone Garden Geo Park ini anda bisa melihat pemandangan berupa taman rumput yang luas dan berhiaskan bebatuan artistik . Daerah dekat Stone Geo Park ini tadinya merupakan tempat penambangan batu kapur dan di tempat ini juga terdapat objek bersejarah berupa sebuah Goa, tapi goa ini berbeda dengan goa jepang atau goa belanda yang berada di Taman Hutan Raya Juanda Bandung tetapi goa ini merupakan goa alami namanya Goa Pawon . Di Goa Pawon ini juga ditemukan beberapa peninggalan bersejarah pada jaman manusia purba seperti tulang-belulang yang diyakini sebagai cikal-bakal penduduk asli Bandung .

Wisata Stone Garden Geo Park Padalarang Bandung
Stone Garden Geo Park

Tiket Masuk Ke Stone Garden Geo Park Padalarang  .

Tempat wisata stone garden geo park ini merupakan salah satu wisata yang admin sebut cukup murah jika di bandingkan dengan wisata yang ada di daerah Lembang seperti treetop adventure park cikole lembang , wisata maribaya resort , wisata floating market , wisata gunung tangkuban perahu dan masih banyak lainnya. Untuk memasuki kawasan wisata stone garden geo park anda hanya cukup membayar tiket masuk seharga Rp 5.000 dan juga bayar parkir sebesar Rp 3.000 saja. Jadi kalau di totalkan anda hanya cukup dengan bermodalkan uang Rp 10.000 saja anda sudah bisa berwisata ke Stone Garden Geo Park Padalarang Bandung.

Wisata Goa Pawon Stone Garden Geo Park Padalarang
Goa Pawon Stone Garden Geo Park

Rute Jalan Ke Stone Garden Geo Park Padalarang Bandung

Untuk anda yang berniat untuk berwisata ke Stone Garden Geo Park itu selain harga murah akses jalannya juga tidak terlalu sulit. Jika anda menggunakan kendaraan roda empat dan menggunakan akses tol paling mudah adalah anda harus keluar di gerbang tol Padalarang, setelah keluar tol anda harus ke arah kanan dan mengambil jalan yang menuju ke arah Cianjur tetapi anda harus ingat kalau anda tidak bisa langsung berbelok kanan karena anda harus lurus memasuki perumahan Kota Baru Parahyangan untuk berputar balik terlebih dahulu dan keluar dari perumahan kota baru parahyangan. Setelah keluar kota baru parahyangan anda tinggal berbelok ke kiri ke arah Cianjur. Akses jalan untuk menuju Stone Garden Geo Park ini masih sama dengan ketika anda mau ke Wisata Sendang Geulis Kahuripan, mata air cantik di bandung. Setelah keluar dari perumahan Kota Baru Parahyangan anda tinggal ikuti saja papan petunjuk arah menuju Stone Garden Geo Park atau Goa Pawon. Untuk estimasi waktu jika dari bandung kota kurang lebih satu jam untuk sampai di lokasi wisata jika tanpa ada kendala kemacetan.

Stone Garden Geo Park Bandung
Stone Garden Geo Park Bandung

Tips wisata ke Stone Garden Geo Park Bandung
Jika anda berniat untuk melakukan perjalanan ke suatu tempat wisata admin sarankan sebaiknya cari tau dulu tips-tips nya supaya semakin seru wisata anda dan agar terhindar dari hal-hal yang bisa buat anda bete. Ini untuk anda yang berniat ke Stone Garden Geo Park berikut tips dan apa yang perlu anda persiapkan :
- Sebaiknya anda sampai di lokasi Wisata Stone Garden Geo Park sekitar jam 2 atau jam 3 siang ,karena jika anda sampai disana jam 12 siang pasti akan sangat kepanasan dan kebetulan di lokasi wisata tersebut sangat minim tempat berteduh.
- Gunakan sandal atau sepatu yang nyaman karena di Stone Garden Geo Park itu jalannya banyak menanjak dan berbatu , jika anda memakai alas kaki yang nyaman tentu tidak cepat capek jika berjalan. Ingat terutama jangan menggunakan high heels ,bisa-bisa anda terjatuh.
- Saat musim hujan sebaiknya persiapkan jas hujan atau payung .
- Persiapkan minuman dan makanan sebelum masuk ke dalam lokasi wisata stone garden geo park . Di tempat satu ini tidak seperti di wisata Kampoeng Tulip yang dalamnya banyak tukang jual makanan , di Geo Park tempat berjualan makanan dan minuman hanya ada di dekat gerbang masuk lokasi wisata saja.
- Mungkin yang terakhir adalah persiapkan fisik anda karena di Geo Park anda terpaksa harus banyak menelusuri jalan yang menanjak. Mungkin cukup sekian informasi mengenai tempat Wisata Stone Garden Geo Park di Padalarang ,semoga informasi wisata ini bisa bermamfaat.

Tuesday, October 11, 2016

Keindahan dan Mitos Tempat Wisata Situ Ciburuy Padalarang Bandung

Keindahan Tempat Wisata Situ Ciburuy Padalarang

www.wisataaku.id - Kali ini wisata aku akan kembali membahas mengenai salah satu tempat wisata bandung yang pernah dijadikan judul dari sebuah lagu sunda, jika anda sering mendengarkan lagu sunda tentu pasti akan bisa menebak kira-kira tempat wisata mana yang admin maksudkan. Lagu sunda yang admin maksud berjudul " Situ Ciburuy ". Situ Ciburuy tidak hanya sekedar dari sebuah judul lagu saja, akan tetapi tempat sesungguhnya memang kenyataannya ada . Tempat Wisata Situ Ciburuy berada di daerah Padalarang Bandung masih sejalur dengan Wisata Mata Air Sendang Geulis Kahuripan yang pernah admin bahas pada artikel sebelumnya . Untuk menuju tempat wisata situ ciburuy ini anda tinggal keluar saja di gerbang tol Padalarang dan tinggal mengambil jalan kearah cianjur sejauh kurang lebih satu kilometer saja anda sudah sampai di lokasi wisata .

Wisata Situ Ciburuy
Wisata Situ Ciburuy

Tempat wisata Situ Ciburuy ini berada di Desa Ciburuy - Kecamatan Padalarang , jika anda pernah ke jakarta melalui Padalarang ( via jalur jalan biasa bukan tol ) pasti pernah melewati lokasi wisata satu ini. Situ Ciburuy merupakan sebuah Danau yang sangat luas kurang lebih sekitar 25 hektar dan di danau tersebut sudah disediakan sarana untuk berwisata seperti menelusuri danau dengan menaiki perahu , melakukan kegiatan bersepeda air sambil menikmati suasana sekitar danau yang berupa pegunungan dan juga perbukitan yang sangat indah. Tempat ini dulunya merupakan peninggalan dari jaman raja terdahulu yaitu Prabu Siliwangi , pada saat ini situ ciburuy dijadikan sebagai tempat beradu kesaktian dari para jawara dari pulau Jawa. Karena tempat tersebut merupakan peninggalan jaman Prabu Siliwangi maka ada beberapa mitos yang beredar di masyarakat sekitar. Apa saja sih mitos dari Situ Ciburuy mari kita simak dibawah ini :

Tempat wisata situ ciburuy padalarang
Situ Ciburuy Padalarang

Mitos Mengenai Situ Ciburuy Padalarang

Walaupun saat ini Situ Ciburuy Padalarang ini sudah dikelola dengan baik sebagai tempat wisata seperti sudah banyaknya tempat berjualan makanan dan banyaknya fasilitas wisata lainnya bahkan fasilitas wisata yang ada di Situ Ciburuy tidak kalah dengan Tempat Wisata Situ Patengang tetap saja mitos yang beredar di masyarakat sekitar Situ Ciburuy masih di percaya sampai sekarang ini . Beberapa mitos mengenai Situ Ciburuy diantaranya :
- Ikan di Situ Ciburuy sulit di pancing
Didalam lagu sunda yang berjudul Situ Ciburuy didalamnya terdapat kata-kata " Situ Ciburuy, Lauk na Hese di Pancing " kata tersebut jika di terjemahkan dalam bahasa indonesia artinya Situ Ciburuy, ikannya sulit dipancing hal ini dikarena memang adanya mitos seperti itu dari jaman dulu tetapi konon yang dapat memancingnya hanyalah pribumi setempat atau hanya warga asli kampung Ciburuy yang dapat memancingnya. Tapi itu hanya sekedar mitos tapi jika anda berkeinginan untuk mencoba memancingnya silahkan saja.
- Terdapatnya Pusaran Air di Situ Ciburuy
Walaupun air di Situ Ciburuy selalu terlihat tenang konon pernah ada yang pernah melihat pusaran air ditengah danau, akan tetapi kemunculan pusaran air ini sampai saat ini belum pernah ada yang bisa memprediksi benar atau tidaknya.
- Jika di Situ Ciburuy Tidak Boleh Pacaran
Ada kepercayaan yang turun-temurun dari warga sekitar yang katanya jika ada pasangan yang sedang berpacaran dan mengunjungi Situ Ciburuy maka hubungan asmara mereka tidak akan bertahan lama, namanya juga mitos anda boleh percaya boleh juga tidak , kalau admin sendiri sih tetap akan mengunjungi tempat wisata tersebut yang penting kita harus selalu berlaku sopan dan jika pacaran sewajarnya saja jangan berlebihan ditempat umum.
Berikut diatas adalah mitos yang paling sering beredar di masyarakat mengenai Tempat Wisata Situ Ciburuy Padalarang.

Situ Ciburuy Bandung
Situ Ciburuy Bandung

Harga Tiket Masuk Situ Ciburuy
Menurut admin tempat wisata Situ Ciburuy merupakan salah satu tempat wisata yang wajib anda kunjungi jika kedaerah bandung karena selain tempatnya yang mudah untuk di telusuri juga harga tiketnya yang bisa di bilang sangat murah. Jika anda melakukan wisata ke daerah bandung seperti Wisata Kawah Putih Bandung akan akan mengeluarkan biaya yang cukup besar , tetapi jika ke wisata Situ Ciburuy tiket masuknya hanya Rp 7.500/orang . Sarana wisata lainnya seperti sewa perahu hanya berkisar antara Rp 20.000 sampai dengan Rp 60.000 saja, cukup murah khan. 

Kegiatan Adat di Situ Ciburuy Padalarang
Jika anda kebetulan berwisata ke Situ Ciburuy pada bulan Muharam, anda dapat menikmati wisata adat berupa pencucian pusaka peninggalan Prabu Siliwangi seperti Keris dan lainnya. Upacara adat yang sudah dilakukan turun-temurun oleh masyarakat Ciburuy ini dinamakan Upacara Seba. Sekian informasi yang bisa admin Wisata Aku bagikan mengenai Keindahan dan Mitos Tempat Wisata Situ Ciburuy Padalarang , semoga mitos yang beredar disana tidak menjadi penghalang untuk ada yang ingin berwisata.



Sunday, October 9, 2016

Taman Wisata Air Panas Guci Tegal Jawa Tengah

Pemandian Air Panas Alami Guci Tegal Jawa Tengah

www.wisataaku.id - Kali ini wisata aku akan membahas mengenai salah satu tempat wisata berupa tempat pemandian air panas yang hampir sama dengan tempat pemandian air panas sari ater atau ciater subang , tapi tempat wisata yang akan kita bahas ini bukan di daerah tempat wisata bandung tetapi didaerah jawa tengah namanya Taman Wisata Air Panas Guci Tegal . Taman Wisata Air Panas Guci ini merupakan salah satu destinasi wisata yang menjadi icon dari kota Tegal ,Jawa Tengah . Tempat Wisata Guci ini terletak di Desa Guci Kecamatan Bumijawa Kabupaten Tegal. Sumber air panas wisata guci ini berasal dari Gunung Slamet dan terletak diketinggian 1.050 Mdpl dengan luas wilayah wisata kurang lebih sekitar 210 hektar. Tempat wisata satu ini juga memiliki udara yang sejuk juga segar sehingga sangat cocok untuk berendam air panas. Taman Wisata Air Panas Guci ini juga memiliki beberapa air pancuran air panas yang konon dipercaya oleh warga sekitar memiliki banyak mamfaat seperti bisa menyembuhkan rematik, menyembuhkan koreng dan penyakit kulit . Di Wisata Guci ini juga memiliki kolam renang air panas sehingga sangat cocok sekali untuk anda yang ingin berendam atau berenang sambil menikmati pemandangan sekitar Taman Wisata Air Panas Guci yang rimbun akan pepohonan hijau.

Taman Wisata Air Panas Guci
Taman Wisata Air Panas Guci

Apa Saja Yang ada di Taman Wisata Air Panas Guci Tegal

Selain berendam air panas di tempat wisata ini kita juga bisa melakukan kegiatan berkuda seperti di de ranch lembang Bandung , karena lokasi taman wisata air panas guci ini cukup luas maka disediakan juga tempat penyewaan kuda yang bisa anda gunakan untuk berkeliling lokasi wisata, asik khan bisa menikmati pemandangan sekitar bernuansa pegunungan sambil berkuda, harga penyewaan kudanya juga relatif murah kok. Selain berkuda di Taman Wisata Air Panas Guci juga menyediakan kolam rendam air panas yang cukup besar dan airnya juga sangat jernih dan bersih juga sudah dilengkapi dengan waterboom.

Kolam rendam wisata guci tegal
Kolam Renang Wisata Guci
Selain berendam jika anda berniat untuk mengisi liburan beberapa hari di Taman Wisata Air Panas Guci Tegal disana juga ternyata sudah menyediakan tempat penginapan berupa Villa , losmen dan juga beberapa hotel berbintang menarik dan tentunya fasilitasnya juga cukup lengkap. Dan ketika pagi hari kita bisa berjalan jalan sambil berbelanja souvenir dan juga makanan karena jika pagi hari di sekitaran tempat wisata Guci itu banyak yang menjual dagangan berupa pakaian, souvenir, bahkan sampai makanan seperti jagung bakar , sate dan masih banyak lainnya. Tidak hanya makanan saja bahkan banyak juga yang menjual sayuran mentah yang masih segar ,jadi kalau di bandingkan dengan tempat wisata bandung itu hampir sama seperti wisata kuliner punclut bandung .

Wisata Belanja di Guci Tegal
Wisata Guci Tegal

Harga Tiket Masuk Pemandian Air Panas Guci
Untuk harga tiket masuk ke Taman Wisata Air Panas Guci Tegal ini sangat murah bahkan jauh lebih murah dibandingkan dengan lokasi wisata yang ada di Bandung seperti Wisata Maribaya Resort Bandung
Jika berwisata ke Maribaya Resort anda harus membayar tiket kurang lebih tiga puluh ribu perorang tapi jika berwisata di Air Panas Guci tiket masuknya sangat murah yaitu hari biasa Rp 5.000/orang sedangkan hari libur Rp 7.000/orang. Satu lagi yang perlu pembaca blog Wisata Aku ketahui jika berminat untuk berwisata ke Taman Wisata Air Panas Guci Tegal sebaiknya cek dulu kondisi kendaraan yang akan anda gunakan dikarenakan rute jalan untuk menuju kesana berkelok-kelok dan cenderung banyak tanjakan. Sekian informasi yang bisa admin bagikan, semoga bisa bermamfaat.

Saturday, October 8, 2016

Wisata Kebun Raya Bogor - Pusat Konservasi Tumbuhan

Wisata Kebun Raya Bogor Pusat Konservasi Tumbuhan Tertua

www.wisataaku.id - Kali ini wisata aku akan membahas mengenai salah satu tempat wisata di daerah Bogor yang memiliki fungsi yang sama dengan Taman Hutan Raya Juanda Bandung yaitu pusat konservasi tumbuh-tumbuhan yang bernama Kebun Raya Bogor atau banyak juga orang mengenalnya dengan Istana Bogor . Kebun Raya Bogor ini memiliki lokasi yang cukup luas yaitu sekitar 87 hektar dengan beragam jenis tanaman konservasi kurang lebih berjumlah 15.000 jenis tanaman. Tempat wisata satu ini pada awalnya sudah merupakan hutan buatan yang ada pada masa kerjaan jaman dulu ketika kepemimpinan Prabu Siliwangi , dan mulai di renovasi pada jaman kepemimpinan Gubernur Belanda yang bernama Thomas Stamford Raffles. Pada saat tahun 1800 an Gubernur Belanda Raffles ini mendiami Istana Bogor saat itu dan beliau berminat untuk merubah halaman Istana Bogor tersebut menjadi Taman Botani yang cantik dan bergaya klasik , sejak itulah Kebun Raya Bogor ini terbentuk dan terus berkembang sampai saat sekarang ini. Tempat wisata Kebun Raya Bogor juga sering dijadikan destinasi wisata bagi rombongan murid sekolah dalam rangka mengenalkan berbagai jenis tumbuhan untuk menambah wawasan pendidikan.

Wisata Kebun Raya Bogor
Kebun Raya Bogor

Apa saja yang ada di tempat wisata Kebun Raya Bogor

Tentu para pembaca ingin tau dong apa saja dan kegiatan apa yang bisa anda lakukan jika berkunjung ke Kebun Raya Bogor atau Istana Bogor ?. Sekarang kita akan membahas ada apa saja sih didalam wisata Kebun Raya Bogor diantaranya :
- Danau Gunting
Danau gunting ini berada dekat sekali dengan pintu masuk Kebun Raya Bogor juga Istana Bogor. Danau ini sangat penting untuk dikunjungi jika anda mengunjungi tempat wisata satu ini karena danau ini sangatlah indah , dan hal paling asik ialah anda bisa menikmati makanan sambil melihat keindahan pemandangan Danau Gunting tersebut sayangnya didanau tersebut tidak ada sarana permainan perahu seperti yang ada di Wisata Floating Market Lembang yang ada di Bandung. Di dekat danau gunting juga terdapat Patung Tangan Tuhan serta Patung Little Mermaid.

Danau Gunting Kebun Raya Bogor
Danau Gunting Istana Bogor

- Museum Zoologi
Museum zoologi merupakan museum yang menyimpan kerangka binatang yang telat diawetkan. Dimuseum zoologi Kebun Raya Bogor ini kita bisa mengenal kerangka berbagai macam binatang atau fosil binatang. Di museum zoologi kebun raya bogor ini juga ada fosil utuh paus biru yang merupakan paus terbesar didunia.
- Pemakaman Belanda Kuno
Kalau dilihat mungkin agak terkesan mistis, masa wisata kok ke kuburan ? Tapi untuk sekedar pengetahui bolehlah jika kita ingin kunjungi, makam belanda ini merupakan makam dari Heinrich Kuhl dan juga J.C. Van Hasselt mereka merupakan ahli biologi dan ahli tumbuhan asal Belanda yang sangat berperan penting dalam penelitian tumbuhan-tumbuhan yang ada di Kebun Raya Bogor pada masa dulu.
- Taman Meksiko 
Taman Meksiko merupakan tempat yang banyak orang gunakan untuk tempat spot berfoto , disana kita akan menemukan patung musisi yang memegang alat musik meksiko lengkap dengan pakaian khas meksiko tersebu.- Museum Zoologi
Taman ini terletak dekat dengan pintu khusus pejalan kaki, ditaman ini juga terdapat sebuah danau buatan lengkap dengan air mancur . Selain itu di Taman Astrid Kebun Raya Bogor juga memiliki hamparan padang rumput yang sangat luas yang bisa digunakan tempat bermain anak. Didekat Taman Astrid juga dibangun sebuah Kafe yang dinamakan Kafe Dedaunan, kafe ini juga merupakan satu-satunya kafe disana dengan bangunan gaya eropa yang unik.
- Melihat Bunga Bangkai atau Raflesia Arnoldi
Untuk melihat bunga ini tidak bisa setiap saat karena bunga bangkai ini hanya mereka disaat tertentu saja , jadi ini mungkin hanya bisa anda nikmati saat mekarnya bunga saja.
- Griya Anggrek
Griya Anggrek ini bentuknya berupa rumah kaca dimana didalamnya terdapat kurang lebih 500 spesies anggrek yang merupakan hasil perkawinan silang, jadi jika anda merupakan penggemar bunga anggrek jangan lewatkan untuk mengunjungi Griya Anggrek di Kebun Raya Bogor.
Diatas itu adalah beberapa lokasi didalam Kebun Raya Bogor yang wajib anda kunjungi saat kesana,tetapi masih ada beberapa tempat yang tidak saya sebutkan seperti Taman Sujana, Labolatorium Treub dan masih banyak lainnya .

Lokasi dan Harga Tiket Masuk Kebun Raya Bogor
Untuk harga masuk ke Kebun Raya Bogor atau Istana Bogor relatif murah , tidak semahal tempat wisata lainnya di bogor seperti Taman Buah Mekarsari Bogor. Untuk masuk ke Kebun Raya Bogor anda cukup membayar tiket masuk seharga Rp 14.000/orang. Jam operasional dari Kebun Raya Bogor yaitu mulai buka jam 7.30 dan tutup jam 17.30 sore. Letak alamat lengkap dari Kebun Raya Bogor ini ada di jalan ir.juanda no.13 Bogor-Jawa Barat.
Untuk kendaraan umum yang bisa anda gunakan jika mau menuju ke Kebun Raya Bogor :
- Jika anda dari Stasiun Bogor gunakan angkot 03 jurusan Bubulak-Baranangsiang. Dengan naik angkot tersebut anda bisa langsung turun di Kebun Raya Bogor atau Istana Bogor.

Tips Wisata Ke Kebun Raya Bogor
Untuk anda yang berniat untuk berwisata kr Kebun Raya Bogor mungkin wisata aku akan menyarankan beberapa tips diantaranya sebagai berikut :
- Jika anda membawa anak-anak atau balita sebaiknya selalu awasi anak anda ketika bermain dan jangan lupa membawa stroller supaya tidak harus terlalu cepat untuk selalu menggendong anak anda.
- Karena ada beberapa lokasi di Kebun Raya Bogor yang berupa Taman sebaiknya anda membawa topi supaya tetap nyaman dan tidak terlalu terkena sinar matahari langsung.
- Karena di Kebun Raya Bogor banyak terdapat kondisi jalan yang menanjak sebaiknya anda gunakan sandal atau sepatu yang nyaman ,supaya asik jalannya menurut admin.
- Terakhir seperti biasa jangan buang sampah sembarangan di lokasi tempat wisata , jagalah selalu kebersihan tempat wisata .
Sekian Informasi yang bisa admin bagikan mengenai tempat wisata Kebun Raya Bogor atau Istana Bogor, semoga bisa bermamfaat untuk semua pembaca .